top of page
louiseshania5

Games Nostalgia

Generasi Z merupakan generasi yang lahir antara tahun 1997 sampai dengan tahun 2012 masehi. Gen-Z tentunya memiliki cara tersendiri dalam memperoleh hiburan di masa kecil, salah satunya ialah dengan bermain games. Games adalah sesuatu yang dapat dimainkan dengan aturan tertentu sehingga ada yang menang dan ada yang kalah. Biasanya dimainkan dalam konteks tidak serius atau dengan tujuan refreshing. Game dapat dimainkan secara perorangan maupun dengan tim. Masih ingatkah tentang games nostalgia yang sering kita mainkan dulu? Berikut beberapa games yang pernah menemani masa kecil kita!


1. Mario Kart



Masih ingatkah Anda dengan game yang satu ini? Yap, Mario Kart adalah serangkaian video game bertema balapan yang dikembangkan oleh Nintendo sebagai spin-off dari seri Super Mario andalannya. Game ini pertama kali dirilis pada tahun 1992 namun senantiasa diperbaharui sampai sekarang dan bisa dimainkan di berbagai perangkat seperti Nintendo DS, Nintendo Switch, dan sebagainya.


2. Minecraft


Minecraft adalah salah satu game terpopuler di kalangan Gen-Z. Hal ini dapat dilihat dari angka penggunanya yang mencapai 126 juta orang per bulan. Game yang pertama kali dirilis pada tahun 2009 ini memiliki tema permainan mengenai daerah virtual yang mana pengguna dapat menciptakan bangunan mereka sendiri menggunakan berbagai bahan dan sumber daya yang disusun dengan kreativitas mereka sendiri. Game ini dapat dimainkan di berbagai platform seperti komputer, smartphone, tablet, Pi, XBox, Nintendo Wii atau Playstation.


3. ROBLOX


Game dengan sekitar 150 juta pengguna yang tersebar di seluruh dunia ini menawarkan konsep variasi, kreativitas, dan kemampuan bersosialisasi. Pengguna dapat mendesain konsep game sendiri maupun memainkan kreasi dari pengguna lainnya. Game yang dikembangkan pada tahun 2006 oleh DynaBlocks ini dapat diakses secara gratis melalui berbagai perangkat seperti Android, iOS, Windows, Mac OS X, Xbox One, dan sebagainya. Tentunya karena gratis dan ringan untuk dimainkan, ROBLOX dapat dengan mudah menggaet banyak sekali pengguna.


Nah segitu dulu beberapa games yang mengingatkan kalian dengan masa kecil, yang mana favoritmu?



 

Penulis : Louise Shania Sabela

Editor : Evelyn Clarence


Sumber

Clinten, Bill. 2020. "Penjualan Game Minecraft Tembus 200 Juta Kopi" https://tekno.kompas.com/read/2020/05/20/18230027/penjualan-game-minecraft-tembus-200-juta-kopi


Sumber gambar


29 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


Untitled287_20220807093439.png
Untitled39_20220817214548.png
Untitled39_20220817215648.png
Untitled287_20220807093439.png
Untitled39_20220817214627.png
Untitled39_20220817215634.png
Untitled39_20220817215538.png
Untitled39_20220817215417.png
Untitled39_20220817214528.png
Untitled39_20220817214627.png
Untitled39_20220817214548.png
Untitled39_20220817215417.png
Untitled39_20220817214528.png
Untitled39_20220817214627.png
Untitled287_20220807093439.png
Untitled39_20220817214548.png
Untitled39_20220817214528.png
Untitled39_20220817215417.png
Untitled39_20220817214627.png
Untitled39_20220817215620.png
Untitled39_20220817215634.png
Untitled39_20220817215648.png
Untitled39_20220817215538.png
Untitled287_20220807093439.png
Untitled39_20220817215634.png
Untitled39_20220817215648.png
Untitled39_20220817215648.png
Untitled39_20220817215634.png
Untitled39_20220817215620.png
Untitled287_20220807093439.png
Untitled39_20220817215620.png
bottom of page